Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

 


 





 


Kamis, 26 Maret 2020, 2:35:00 PM WIB
Last Updated 2020-03-27T06:57:00Z
BERITA KOTA

Gubernur Jawa Tengah Kunjungi, Balai Besar Penelitian Dan pengembangan Vektor dan Reservoir Penyakit (B2P 2VRP)

Advertisement
Gubenur Jateng dikantor Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Balai Besar Penelitian Dan pengembangan Vektor dan Reservoir Penyakit (B2P 2VRP) 
SALATIGA,MATALENSANEWS.com-Bertempat dikantor Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Balai Besar Penelitian Dan pengembangan Vektor dan Reservoir Penyakit (B2P 2VRP) Jalan Hasanudin 123 Kota Salatiga telah berlangsung Kegiatan Kunjungan Gubernur Jawa Tengah Ir. Ganjar Pranowo dan rombongan dalam rangka  Pengecekan hasil sample laboratorium terkait Pandemi virus Corona di Jawa Tengah, Kamis (26/3/2020).

Acara yang dihadiri lebih kurang 15 orang ini dihadiri Gubernur Jawa Tengah Ir. Ganjar Pranowo SH.M.I.P,Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Dr Yulianto Prabowo M.Kes, Kepala B2P 2 VRP Joko Waluyo ST MscPH,Tenaga Penelitian laboratorium Sdri Evi Sulistyorini, Kepala dinas Kesehatan Kota Salatiga Sdri Zuraidah M.Kes.

Kepala B2P 2VRP Salatiga Joko Waluyo ST MscPH menyampaikan bahwa, Seluruh sempel dari pasien yang masuk harus segera di kirim ke Lab karena keterbatasan waktu dan alat.Kapasitas pengecekan sempel hanya 40 orang perhari, kalau sempel lebih dari 40 orang akan di lanjutkan pada besok harinya.

"Kapasitas alat per hari hanya bisa dipakai untuk mengecek sempel 2 kali saja, setiap pengecekan kapasitasnya hanya 18 sempel",terang Joko Waluyo.

Ditempat yang sama, Gubernur Jateng Ir. Ganjar Pranowo menyampaikan bahwa untuk mengambil alat di universitas yang mempunyai alat dan mempunyai SDM yang baik supaya kita kerja lebih cepat dan maksimal.

Meminta dalam waktu sehari harus bisa mengeluarkan hasil lab 200 sempel. dan di lanjutkan  pengecek kekuatan Vektor Salatiga dan rencana akan menambahkan alat tetapi harus bisa bekerja secara maksimal.

Untuk APD sudah tersedia 100 unit untuk Vektor Kota Salatiga yang di letakan di lantai 3 untuk ruang isolasi.Vektor Salatiga juga menyiapkan ruangan khusus untuk Bio Safety supaya petugas pengecekan sempel tetap aman.

Gubernur Jawa tengah menyampaikan agar tetap menjaga kesehatan dan membantu pemerintah dalam memberantas virus Corona.(Kasmun Saparaus)