Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

 


 





 


Kamis, 03 September 2020, 10:06:00 PM WIB
Last Updated 2020-09-03T15:06:28Z
BERITA TNINEWS

Guna Mewujudkan Masyarakat Yang Mandiri Dan Sejahtera, Ini Yang Dilakukan Kodim 0728/Wonogiri

Advertisement
pembuatan kerajinan anyaman dari bahan baku bambu bertempat di Desa Karanglor Kecamatan Manyaran
Wonogri,MATALENSANEWS.com - Kodim 0728/Wonogiri menyadari perlu adanya pemberdayaan masyarakat mandiri dan sejahtera, bukan sekedar kebersamaan, namun lebih kepada ikatan emosional yang kuat antara TNI dan rakyat di tengah pandemi covid-19 terutama bidang perekonomian.

Menyikapi hal tersebut, kodim 0728/Wonogiri melaui staf Teritorial melaksanakan Kegiatan Bakti Sosial sebagai bentuk peran TNI mewujudkan Pemberdayaan masyarakat yang mandiri dan sejahtera.

Kali ini Kodim 0728/Wonogiri melalui Staf Teritorial melaksanakan pembuatan kerajinan anyaman dari bahan baku bambu bertempat di Desa Karanglor Kecamatan Manyaran, Kamis (3/9).

Kasdim 0728/Wonogiri Mayor Inf Nurul Muthahar, S.Ag., M.Pd dalam hal ini mewakili Komandan Kodim 0728/Wonogiri Letkol Inf Imron Masyhadi menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang terlibat dalam kegiatan ini dan berharap kegiatan ini dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sumber daya yang ada.

“Manfaatkan dan kelola kerajinan ini dengan sebaik-baiknya” Pesan Kasdim.

Selain untuk mewujudkan pemberdayaan masyarakat yang mandiri dan sejahtera, kegiatan ini juga untuk meningkatkan komunikasi sosial antara TNI dengan rakyat.

Kasdim juga menambahkan, kami menyadari  dalam kondisi pandemi seperti saat ini, tapi program yang telah di tetapkan oleh Komando atas agar tetap terlaksana, dengan menerapkan protokol kesehatan sebelum, salama dan sesudah kegiatan. (Arda 72)