Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

 





 


Rabu, 11 November 2020, 12:08:00 PM WIB
Last Updated 2020-11-11T05:08:46Z
BERITA TNINEWS

Enam Warga Tak Bisa Donor Darah

Advertisement


Boyolali,MATALENSANEWS.com- Untuk mendukung stok darah PMI Kabupaten Boyolali sekaligus masih dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Kodim 0724/Boyolali melalui Babinsa Desa Wonoharjo Koramil 18 Kemusu Serda Sujanto damping kegiatan donor darah dan mengajak warga di wilayah binaannya melakukan bakti sosial donor darah yang diselenggarakan di Balai Desa Wonoharjo Kecamatan Kemusu Kabupaten Boyolali. Rabu (11/11).


Hal ini dilakuan untuk membantu PMI Kabupaten Boyolali karena stok darah yang semakin berkurang, saat ini pendonor yang dibutuhkan oleh PMI adalah yang bergolongan darah A dan B walaupun tidak menutup kemungkinan bagi pendonor dengan golongan darah berbeda. Kali ini PMI menyediakan 60 kantong darah dalam kegiatan yang diadakan kali ini.

Kegiatan donor darah diadakan secara sukarela oleh Warga Desa Wonoharjo bekerja sama dengan pihak PAI Kabupaten Boyolali dengan mengerahkan mobil unit dan tim medis ke balai Desa Wonoharjo  Kecamatan Kemusu. Tak semua warga yang ingin donor memenuhi syarat dalam donor darah, ada 6 warga yang mendaftar tetapi tidak memenuhi syarat dalam donor darah karena tensi tinggi.


Seperti yang dilakukan oleh Serka Sujanto bersama Bhabinkamtipmas Polsek Kemusu Brigadir Wahyu yang juga turut mempersiapkan sarana dan prasarana agar kegiatan pengambilan darah dapat berjalan dengan lancar. Termasuk dengan menghimbau para pendonor untuk mematuhi protokol kesehatan sebelum melakukan donor.


“ Sebelum dilakukan pengambilan darah para pendonor wajib mematuhi protokol kesehatan covid 19 dan pemeriksaan kesehatan sesuai prosedur dari PMI. Saya juga akan ikut donor darah biar warga tambah yakin dan tidak was-was bahwa PMI juga sudah menerapkan sesuai prosedur kesehatan.” Ujar  Babinsa.(Agus Kemplu)