Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

 





 


Kamis, 17 Desember 2020, 6:22:00 PM WIB
Last Updated 2020-12-17T11:22:51Z
BERITA TNINEWS

Dapur umum TNI - Polri Bagikan Nasi Bungkus Kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

Advertisement


Surakarta,MATALENSANEWS.com - Anggota TNI dari Babinsa Koramil 04/Jebres bersama-sama Babinkamtibmas serta Linmas membagikan 200 Nasi bungkus kepada warga terdampak Covid-19 di wilayah Kecamatan Jebres, Surakarta.


Serma Samsuri yang juga turut serta dalam pelaksanaan kegiatan tersebut menegaskan bahwa kegiatan ini sebagai upaya untuk membantu sesama ditengah pandemi Virus Corona (Covid-19) yang berdampak pada perekonomian semua kalangan khususnya masyarakat yang tidak mampu.


"Kami bersama Bhabinkamtibmas membagikan nasi bungkus kepada masyarakat di wilayah kecamatan Jebres."tuturnya.


"Kegiatan bagi-bagi nasi bungkus ini merupakan bentuk Bakti Sosial (Baksos) dan tindak lanjut Dapur Umum TNI - Polri Peduli Covid - 19 yang bermarkas di Makodim 0735/Surakarta."imbuhnya.


"Prajurit TNI dan Kepolisian berbaur bersama menyiapkan (memasak) menu sesuai jadwal yang sudah di tentukan."terangnya.


Selanjutnya pada pukul 12.30 wib nasi bungkus tersebut mulai di bagikan oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas ke masyarakat yang membutuhkan di wilayah Kecamatan Jebres yakni di Wikayah Kelurahan Sewu 100 bungkus, Kelurahan Jebres 50 bungkus,dan Kelurahan Mojosongo 50 bungkus.(Arda 72)