Advertisement
Ungaran,MATALENSANEWS.com-Kecelakaan lalulintas yang terjadi di Jalan Raya Bawen - Ungaran (Soekarno-Hatta), tepatnya di kawasan Kanindo, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, melibatkan truk kontainer box kosong nomor polisi B 9136 ZF, truk sampah milik Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Semarang, dan sepeda motor, Sabtu (16/1/21).
Kapolres Semarang AKBP Ari Wibowo menerangkan bahwa dalam peristiwa kecelakaan tersebut, menyebabkan 7 orang mengalami luka dan 3 orang meninggal dunia.
Jajaran Satlantas Polres Semarang bersama warga sekitar langsung turun kelokasi kejadian, sehingga korban cepat dievakuasi dan korban dibawa ke Rumah Sakit Kensaras.
Kapolres menambahkan kronologi peristiwa dan penyebab kecelakaan saat ini sedang didalami. Tampak bagian depan truk kontainer ringsek dan truk sampah terguling.Evakuasi cepat dilakukan sebab ruas jalan Soekarno-Hatta menuju Kota Semarang sempat macet total pasca kecelakaan tersebut.
Tak selang lama setelah Evakuasi dilaksanakan, dan normalisasi lalu lintas dilakukan karena sempat macet namun sudah lancar kemudian akan dilakukan lakukan olah TKP.
Pasca dari perisyiwa kecrlakaan tersebut,nampak sampah berserakan dan truk sampah yang terguling. Warga pun beramai -ramai membantu mengevakuasi korban dan membersihkan sampah yang berserakan bersama BPBD dan Damkar Kabupaten Semarang,terang Kapolres.(GT)