Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

 


Sabtu, 24 Februari 2024, 4:31:00 PM WIB
Last Updated 2024-02-24T09:31:54Z
KesehatanNEWS

Puskesmas Nggele Bahas Program Kerja 2025 dan Capaian Kinerja 2023

Advertisement


TALIABU | MatalensaNews.com,– Pemerintah daerah, Dinas Kesehatan Kabupaten Pulau Taliabu melalui Puskesmas Nggele, Kecamatan Taliabu Barat Laut mengadakan rapat Pembahasan program kerja di 2025 dan tetap mmpertahankan capaian kinerja Tahun 2023.


Rapat koordinasi perdana pada Sabtu, 24 Pebruari 2024. Acara tersebut dihadiri oleh seluruh kader bersama pendampingan dari desa Nggele, serta tim dari Puskesmas Nggele. 


"Rapat ini bertujuan untuk membahas capaian kinerja program kesehatan tahun 2023 dan merumuskan rencana kerja di bidang kesehatan untuk tahun 2024 sampai dengan 2025 mendatang." Ucap Mariasa La Mari, S.kep ( Kepala Puskesmas Nggele) kepada awak media MatalesaNews.com. Sabtu ( 24/2).


Menurutnya, Pembahasan program kerja di Tahun 2024-2025 tetap memperhatikan capaian kinerja Puskesmas di Tahun 2023 dan juga mencakup berbagai aspek kesehatan masyarakat, seperti kesehatan ibu dan anak, program pencegahan penyakit menular, pembagian vitamin A bagi balita kepada kader, program kesehatan lingkungan, promosi kesehatan dan pemberdayaan masyarakat, dan kewajiban skrining kesehatan bagi masyarakat.


"Rapat koordinasi kader kesehatan Nggele kecamatan Taliabu Barat Laut menjadi wadah untuk merumuskan langkah-langkah strategis dalam meningkatkan kesehatan masyarakat setempat."tutup Ibu Kapus. (Jek)