Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

Minggu, 26 Oktober 2025, 7:54:00 PM WIB
Last Updated 2025-10-26T12:54:00Z
BERITA UMUMNEWS

Jateng Travel Fair Jadi Ajang Promosi Wisata dan Investasi, Wali Kota Salatiga Dorong Penguatan Kolaborasi

Advertisement

Jateng Travel Fair: Tourism and Creative Economy Investor Gathering 2025 di Emerald Grand Ballroom, Solo Paragon Hotel and Mall

Laporan : Goent 


Salatiga|MatalensaNews.com – Wali Kota Salatiga, Robby Hernawan, menilai ajang Jateng Travel Fair menjadi sarana strategis untuk memperkuat promosi potensi wisata daerah sekaligus membuka peluang investasi yang produktif di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.


Kegiatan seperti Jateng Travel Fair ini menjadi ruang penting bagi daerah untuk memperkenalkan potensi wisata, ekonomi kreatif, serta peluang investasi. Melalui sinergi dan kolaborasi, kita dapat membangun ekosistem pariwisata Jawa Tengah yang tangguh, berdaya saing, dan berkelanjutan,” ujar Robby di sela menghadiri Jateng Travel Fair: Tourism and Creative Economy Investor Gathering 2025 di Emerald Grand Ballroom, Solo Paragon Hotel and Mall, baru-baru ini, seperti dirilis salatiga.go.id.


Acara tersebut diinisiasi Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Provinsi Jawa Tengah sebagai ajang kolaborasi antardaerah dan wadah temu bisnis antara pemerintah, pelaku industri, investor, dan mitra internasional dalam pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.


Turut hadir dalam kesempatan tersebut Dirjen Hubungan Ekonomi dan Kerja Sama Pembangunan Kementerian Luar Negeri RI, Daniel Tumpal Simanjuntak; Deputi Bidang Kreativitas Budaya dan Desain Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Yuke Sri Rahayu; Duta Besar Pakistan, Chaudhri Zahid Hafeez; serta Bupati Blora, Arief Rohman.


Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin, membuka acara tersebut sekaligus menegaskan pentingnya sinergi lintas daerah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi melalui pariwisata.


Pariwisata dan ekonomi kreatif bukan hanya tentang promosi destinasi, tetapi tentang membangun jaringan ekonomi yang saling menguatkan antarwilayah. Melalui Jateng Travel Fair, kami ingin menunjukkan bahwa Jawa Tengah siap menjadi pusat investasi dan kolaborasi pariwisata yang berkelanjutan,” ujarnya.


Sementara itu, Kepala Disporapar Provinsi Jawa Tengah, Muhamad Masrofi, menyampaikan bahwa Jateng Travel Fair 2025 merupakan komitmen Pemprov dalam memperkuat ekosistem pariwisata melalui kerja sama dan investasi berkelanjutan. Ia menambahkan, Jawa Tengah memiliki keunggulan pada wisata berbasis budaya, alam, dan kreativitas masyarakat.


Rangkaian kegiatan meliputi pembukaan, agenda inti, foto bersama, dan kunjungan ke stan expo yang menampilkan potensi pariwisata serta produk ekonomi kreatif unggulan dari berbagai kabupaten/kota di Jawa Tengah. Melalui momentum ini, Jawa Tengah diharapkan semakin mengukuhkan diri sebagai destinasi wisata unggulan sekaligus daerah tujuan investasi potensial.