Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

 


 





 


Senin, 19 Juli 2021, 1:35:00 PM WIB
Last Updated 2021-07-19T06:35:36Z
NEWSRegional

Berbeda Dengan Tahun kemarin PT (S2P) Sumber Segera Primadaya PLTU Cilacap Serahkan 35 Ekor Hewan Qurban

Advertisement


CILACAP, MATALENSANWES.com - Menyambut Hari Raya Idul Adha Berbeda dengan tahun kemarin, untuk Hari Raya Idul Adha 1442 H/ 2021 M meski masih di tengah pandemi Covid-19, PT Sumber Segara Primadaya (S2P) PLTU Cilacap serahkan 35 ekor hewan qurban.


Pendistribusian 33 ekor sapi dan 2 ekor kambing  dibagikan ke Masjid dan Mushola di sekitar perusahaan. Adapun hewan qurban yakni 33 ekor sapi dan 2 ekor kambing tersebut merupakan pengumpulan dari beberapa rekanan PT S2P PLTU Cilacap. Senin, (19/07/2021)


Untuk PT S2P PLTU Cilacap memberikan hewan qurban sapi sebanyak  27 ekor dan 1 ekor kambing, D & C, 5 ekor sapi dan E-colep 1 ekor sapi serta 1 ekor kambing dari PT Adhi Karya. 33 ekor sapi dan 2 ekor kambing tersebut akan diserahkan ke Masjid dan Mushola yang berada dekat dengan perusahaan seperti Desa Karangkandri, Desa Slarang, dan Menganti.


Direktur Tekhnik (Dirtek) PT S2P PLTU Cilacap, Ir. Irvan Rachmat melalui stafnya Dah Syaadin Kahar mengatakan, selain untuk warga sekitar perusahaan, hewan qurban juga akan diberikan ke DPC HNSI Cilacap, Masjid Agung Darussalam, Pesantren, Kecamatan Kesugihan.


"Wilayah yang jauh yang kita beri hewan qurban yaitu daerah terpencil yang tidak terjangkau oleh pemerintah," katanya.


Untuk tekhnisnya, lanjut Adin pak Bupati sudah mengarahkan ke Kepala Desa, dan nantinya Kepala Desa yang mengatur pembagian dagingnya.


"Kami berharap masyarakat semakin dekat dengan kami, dan hubungan kami dengan masyarakat semakin baik lagi," harapnya.



Dia menambahkan, rata-rata kami menyerahkan hewan qurban ke Masjid dan Mushola, jadi nanti daging tersebut akan diberikan ke masyarakat. Dan Kami berharap semoga ini menjadi keberkahan bagi PT S2P PLTU Cilacap dan rekanan yang berpartisipasi," Ungakapnya


Salah satu warga perwakilan penerima hewan qurban, Sawan Setiawan warga RT 04 RW 05 Dusun Kuwasen, Desa Karangkandri, Cilacap mengaku bahagia dengan adanya bantuan sapi dari PT S2P PLTU Cilacap.


"Kami berharap semoga kerjasama antara perusahaan dengan masyarakat sekitar semakin lebih baik," pungkasnya.  (Ahmad Ali)