Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

 


Jumat, 12 April 2024, 7:41:00 PM WIB
Last Updated 2024-04-12T12:41:28Z
BERITA UMUMNEWS

Bupati Taliabu Lepas Rombongan Pawai Takbir Keliling di Kota Bobong Kabupaten

Advertisement


BOBONG | MatalensaNews.com,- Bupati Taliabu, Aliong Mus, melepas rombongan Pawai Takbir Keliling sebagai bagian dari perayaan Idul Fitri 1445 Hijriah / 2024 Masehi di Kota Bobong.  Selasa (09/04/2024) kemarin.


Dalam kesempatan itu, Bupati Aliong Mus menyampaikan ucapan selamat kepada umat Islam serta menekankan pentingnya hari kemenangan ini sebagai momentum bersama.


Dirinya mengungkapkan perasaan syukurnya atas partisipasi masyarakat dalam memeriahkan Takbir keliling yang sudah menjadi tradisi masyarakat di Pulau Taliabu


Selain itu, Bupati juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga dan melestarikan ikatan sosial yang telah terbina.


"Mari kita terus bahu membahu membangun daerah kita yang damai dan harmonis. Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin," tuturnya.


Bupati dua periode itu juga menambahkan dalam memasuki pemilihan bupati agar pentingnya menjaga etika politik yang bersih, dengan menekankan agar para calon bupati yang akan datang tidak menggunakan isu SARA dan agama yang dapat memecah belah persatuan. 


" Langkah ini penting untuk memastikan bahwa proses politik berjalan secara damai dan harmonis, sejalan dengan semangat kebersamaan yang ditanamkan dalam perayaan Idul Fitri," tutup orang nomor satu di Pulau Taliabu itu.


Sekedar informasi pawai mendapat pengawalan dari gabungan TNI-POLRI dan Satpol PP Taliabu demi menjaga keamanan sepanjang perjalanan Takbir Keliling


Terlihat juga sejumlah Pimpinan OPD yang turut serta dalam keseruan ini, menunjukkan dukungan dan semangat bersama dalam merayakan Idul Fitri di Negeri Hemungsia Sia Dufu. ( Jeck)


Sumber" Dinas Kominfo Taliabu