Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

Selasa, 24 September 2024, 1:37:00 PM WIB
Last Updated 2024-09-24T06:37:03Z
Berita Olah ragaNEWS

Persib Kecam Kekerasan Oknum Penonton Usai Laga vs Persija, Dukung Usut Tuntas Insiden

Advertisement


Bandung|MATALENSANEWS.com– Persib Bandung merilis pernyataan resmi terkait insiden penyerangan yang dilakukan oleh sejumlah oknum penonton terhadap steward usai laga panas antara Persib Bandung dan Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Senin malam, 23 September 2024.


Setelah kemenangan Persib 2-0 atas Persija, beberapa oknum suporter turun ke lapangan dan menyerang petugas steward. Persib menyesalkan insiden tersebut dan menyatakan dukungan penuh kepada kepolisian untuk mengusut tuntas kejadian ini.


"Seluruh pemain, pelatih, ofisial, dan manajemen Persib sangat sedih, kecewa, dan merasa terpukul atas insiden penyerangan secara brutal yang dilakukan oleh oknum-oknum penonton tidak bertanggung jawab kepada beberapa steward yang tengah bertugas usai pertandingan melawan Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat," tulis Persib dalam pernyataan resminya.


Manajemen Persib juga menegaskan bahwa mereka menolak keras segala bentuk kekerasan dan mengecam tindakan main hakim sendiri yang dilakukan oleh oknum suporter terhadap para petugas yang sedang bekerja.


"Persib mendukung aparat kepolisian untuk segera mengusut tuntas kejadian ini dan menindak tegas para pelaku sesuai dengan hukum yang berlaku," lanjut pernyataan tersebut.


Selain itu, Persib menyampaikan permohonan maaf kepada Bobotoh yang telah bersikap tertib, serta kepada PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) atas kericuhan yang terjadi. Persib memastikan bahwa para pelaku kekerasan tidak akan diizinkan lagi untuk menonton pertandingan di stadion pada masa mendatang.


"Oknum-oknum yang terlibat dalam insiden kericuhan dipastikan tidak akan dapat membeli tiket untuk menonton pertandingan Persib di stadion di masa mendatang," tegas Persib.


Pada laga yang berakhir dengan kemenangan Persib, Dimas Drajad mencetak gol pertama pada menit ke-38, sementara Ryan Kurnia menggandakan keunggulan pada menit ke-82. Pertandingan berlangsung sengit dan diwarnai dua kartu merah, yakni untuk Firza Andika dari Persija pada menit ke-28 setelah mendapatkan kartu kuning kedua, serta Marc Klok dari Persib pada menit ke-62 akibat handsball di area pertahanan sendiri.


Kemenangan ini mengantarkan Persib ke posisi ketiga klasemen sementara dengan 12 poin, sementara Persija berada di posisi kedelapan dengan delapan poin.


Kontributor : Er Angga