Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

 


 





 


Senin, 10 Mei 2021, 9:14:00 PM WIB
Last Updated 2021-05-10T14:14:31Z
BERITA TNINEWS

Peduli dengan Masyarakat Desa Binaan, Satgas Yonif 407/PK Bantu Renovasi Pintu Dapur

Advertisement


KALBAR,MATALENSANEWS.com-Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-Malaysia Yonif 407/PK anggota Pos Seriang membantu warga merenovasi dapur yang berada di Desa Tangit, Kec. Badau, Kab. Kapuas Hulu, Kalimantan Barat. Senin (10/05/2021).


Danpos Seriang Serka Ahmad Sofyanto mengatakan, Kegiatan karya bhakti pemasangan pintu dapur tersebut dilaksanakan oleh kedua anggotanya yaitu Pratu Anugrah dan Prada Feri bertempat dirumah Bapak Jefri di Dusun Tangit 1 yang bertujuan untuk membantu warga daerah binaannya yang membutuhkan bantuan.


"Upaya dalam membantu merenovasi dapur adalah wujud kepedulian Pos Seriang kepada masyarakat desa binaan guna menciptakan rasa persaudaraan antara masyarakat dan anggota Pos Seriang," ujarnya.


Dilain tempat, Letkol Inf Catur Irawan selaku Dansatgas Pamtas RI-MLY Yonif 407/PK menegaskan bahwa kegiatan karya bhakti tersebut bertujuan untuk mewujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat guna menciptakan ketahanan Nasional dan kesejahteraan masyarakat yang ada diperbatasan khususnya Sektor Timur Kalimantan Barat.


"Binter sebagai strategi yang dipilih dalam pemberdayaan wilayah pertahanan telah teruji sampai dengan saat ini dan diprediksi masih tetap relevan dimasa depan oleh karena itu Satgas Yonif 407/PK akan terus berdampingan dengan masyarakat dan selalu siap membantu dan mengatasi kesulitan masyarakat di wilayah perbatasan," ungkapnya.


Jefri (56) warga Desa Tangit mengucapkan terimakasih atas bantuan anggota Satgas Pamtas Yonif 407/PK yang telah membantu merenovasi dapur miliknya.


"Saya sangat berterimakasih kepada anggota Pos Seriang yang telah ikut serta membantu merenovasi dapur milik kami sehingga pekerjaan ini dapat dengan cepat diselesaikan sekali lagi terimakasih Bapak TNI untuk  partisipasinya," tuturnya.


*Syehful*